Inspiratif! Ini Daftar 7 Pengusaha Sukses di Indonesia dari Nol dan Biografinya

Smartlegal.id -
pengusaha sukses di Indonesia dari nol
Image: freepik.com/author/jannoon028

Menjadi seorang pengusaha sukses di Indonesia dari nol bukan menjadi hal yang tidak mungkin. Beberapa sudah membuktikan hal ini dan akhirnya sekarang sudah menjadi seorang pebisnis yang sukses yang mempunyai omset ratusan hingga milyaran rupiah.

Mereka menjadi bukti nyata bahwa dengan kerja keras, tekad dan visi yang kuat bisa mengantarkan seseorang dalam meraih kesuksesan yang luar biasa di dunia bisnis. Anda bisa mengeksplorasi kisah kesuksesan bisnis mereka selengkapnya pada artikel di bawah ini.

Baca juga: 20 Contoh Perusahaan Startup di Indonesia yang Paling Populer dan Sukses, Apa Saja?

Deretan Pengusaha Sukses di Indonesia dari Nol

Bagi yang ingin memulai bisnis, kisah inspiratif para pebisnis di Indonesia yang berhasil mengembangkan bisnisnya mulai dari nol ini wajib Anda simak.

  1. Susi Pudjiastuti

Susi Pudjiastuti merupakan mantan Menteri Kelautan dan Perikanan RI di era kepemimpinan Joko Widodo dan Jusuf Kalla. Ia mempunyai bisnis di bidang perikanan dan juga maskapai penerbangan.

Ibu Susi berhenti sekolah sebelum lulus SMA, kemudian bertekad menjalankan usaha sebagai pedagang bed cover dan pakaian. 

Namun tidak lama setelah itu, ia banting setir dan memulai usaha perikanan karena melihat potensi yang besar dari daerah tempat tinggalnya, Pangandaran, sebagai salah satu daerah penghasil ikan terbesar. 

Untuk memulai usaha tersebut, ia hanya bermodalkan uang sebesar Rp750.000, hasil dari menjual perhiasan yang dimilikinya. Dari uang tersebut, ia membeli ikan dari tempat pelelangan kemudian memasarkan jualannya ke sejumlah restoran.

Walaupun awalnya ia tersendat-sendat melakukan pekerjaan tersebut, namun hasil dari jerih payah perjuangannya membuahkan hasil. Ibu Susi akhirnya berhasil menguasai bursa pelelangan ikan hingga akhirnya merambah di bidang ekspor ikan dan juga lobster.

Sedangkan untuk bisnis maskapai penerbangannya, sebenarnya pada awalnya dibuat hanya untuk memudahkan logistis bisnis perikanan. Namun seiring berjalannya waktu sekarang sudah menjadi bagian dari bisnis yang dimiliki, yaitu Susi Air. 

  1. Bob Sadino

Pengusaha sukses di Indonesia dari nol selanjutnya mungkin sudah banyak yang tahu, ia adalah Bambang Mustari Sadino atau yang lebih dikenal dengan nama Bob Sadino. 

Pada awalnya Bob Sadino mempunyai usaha penyewaan mobil Mercedes, dimana ia sendiri yang berperan menjadi sopir.

Namun usaha ini tidak berjalan lancar, karena ia mengalami kecelakaan yang membuat mobilnya rusak parah. Namun kejadian tersebut tidak membuatnya putus asa, berkat saran dari temannya, akhirnya ia terinsipirasi untuk memulai usaha ternak ayam.

Bob Sadino mempunyai cara yang unik dalam memasarkan telurnya yaitu dengan menjual kepada tetangga-tetangganya yang kebanyakan adalah seorang ekspatriat dengan cara pintu ke pintu. Hal ini juga menjadi langkah awal kesuksesan bisnis peternakan ayam yang dijalani.

Dengan meningkatkan penjualan telur, Bob Sadino juga turut mengembangkan bisnisnya hingga sektor pertanian, dengan memperkenalkan sayur-mayur dan buah-buahan dari luar negeri. 

Di tahun 1970, Bob Sadino mendirikan Kem Chicks, yaitu supermarket yang menawarkan berbagai produk pangan impor. Selang lima tahun, ia juga mendirikan Kemfood yaitu pelopor industri daging olahan yang ada di Indonesia. 

Prinsip meraih kesuksesan menurut Bob Sadino adalah meyakini bahwa setiap langkah untuk meraih kesuksesan dimulai dari serangkaian kegagalan. Baginya kegagalan adalah hal yang wajar, jadi ia tetap pantang menyerah walaupun harus melalui berbagai tantangan. 

Salah satu aspek bisnis mereka berkembang adalah dengan menerapkan strategi branding, simak penjelasannya dalam artikel 9 Macam Strategi Branding untuk Bisnis yang Harus Kamu Pahami agar Sukses!

  1. Reza Nurhilman

Pemuda yangs satu ini adalah dibalik populernya keripik setan Maicih. Reza Nurhilman berpikir out of the box dengan membuat keripik singkong super pedas di usianya yang masih muda yaitu 23 tahun. Awalnya, ia mendirikan UKM ini dengan menggandeng produsen keripik lokal yang ada di Bandung.

Modal awal untuk memulai usaha ini adalah sebesar Rp15 juta. Reza memasarkan produknya dari mulut ke mulut serta memanfaatkan media sosial Twitter. Lalu dia menerapkan pola keagenan atau yang disebutkan dengan “jenderal” agar bisa menjangkau konsumen lebih banyak. 

Berkat kesuksesan dari Maicih, banyak yang menjadi terinspirasi akan hal ini dan mendorong orang-orang untuk membuat produk serupa. 

Beberapa diantaranya adanya yang mengambil singkong sebagai bahan baku, sebagian lainnya mengambil bahan lain seperti ubi untuk dijadikan keripik. 

Hal yang paling menakjubkannya adalah pengusaha keripik-keripik pedas ini rata-rata adalah anak muda. Mereka mungkin tertarik untuk mengikuti jejak Reza yang berhasil memasarkan produknya hingga ke luar kota. 

  1. Nurhayati Subakat

Mungkin belum banyak yang mengenal pengusaha sukses di Indonesia dari nol ini. Walaupun demikian, pasti Anda sudah tidak asing dengan produk-produk yang dibuat oleh Ibu Nurhayati Subakat, seperti Wardah, Make Over, dan Putri adalah brand milik beliau. 

Nurhayati Subakat merupakan lulusan dari farmasi yang berkarir menjadi seorang pebisnis di bidang kosmetik. Sebelumnya beliau pernah bekerja sebentar namun akhirnya berniat untuk membuat usaha kosmetik versi sendiri. 

Dalam mendirikan bisnis ini tentu bukan hal yang mudah, banyak tantangan yang harus dihadapi diantaranya adalah pernah mengalami kerugian yang sangat besar akibat terjadi kebakaran di pabrik. 

Namun dengan semangat dan tekad yang besar, ia tetap berusaha untuk bangkit hingga akhirnya produknya dikenal oleh masyarakat luas hingga saat ini. 

Baca juga: Inspiratif! Belajar Branding Produk Dari Brand Ternama yang Berhasil Sukses

  1. Shinta Nurfauzia

Penggemar mie tentu sudah tidak asing lagi dengan produk Lemonilo. Siapa sangka bahwa Co-Founder produk ini merupakan pengusaha sukses di Indonesia dari nol, yaitu Shinta Nurfauzia. Sebelum menjadi seorang pebisnis, awalnya ia sempat bekerja menjadi seorang konsultan hukum.

Lalu pada tahun 2016, ia beralih profesi menjadi seorang wirausaha kuliner. Bisnis pertama yang cukup sukses di pasaran berkat inovasi mie sehat yang dibuatnya adalah Lemonilo. 

Seiring dengan perkembangan bisnisnya, ia juga memproduksi produk makanan sehat lainnya seperti cemilan, kopi, kaldu penyedap makanan dan masih banyak lainnya. 

  1. James Pranoto

James Pranoto bersama dengan dua rekannya yaitu Cynthia Chaerunnisa dan Edward Tirtanata mendirikan bisnis kopi kekinian yang bernama Kopi Kenangan. 

Keunikan, cita rasa yang khas dan kemasan menarik membuat brand kopi ini semakin mendapatkan banyak atensi dan disukai oleh berbagai kalangan. 

Seiring dengan banyaknya peminat Kopi Kenangan, James dan rekan-rekannya mulai menambah gerai di berbagai kota-kota besar.

Kesuksesan Kopi Kenangan bahkan kini telah menyandang gelar “Unicorn” setelah memperoleh suntikan Pendanaan Seri C sebesar 96 juta dollar AS atau setara dengan Rp1.3 triliun. 

  1. Amanda Cole

Amanda Cole adalah pengusaha sukses di Indonesia dari nol yang namanya masuk ke dalam Forbes 30 Under 30 kategori Industry, Manufacturing & Energy. Ia dikenal berkat bisnis startup Sayurbox yang didirikannya pada tahun 2016. 

Berkatkan dari niatnya untuk bisa memberi akses pasar bagi para petani lokal di Indonesia, startup Sayurbox mendapatkan suntikan pendanaan seri C senilai 120 juta dollar AS atau setara dengan Rp1.7 triliun. 

Ingin seperti mereka? Kami telah menyiapkan 8 cara memulai bisnis dari nol dalam artikel 8 Cara Memulai Usaha Bisnis Sendiri dari Nol Hingga Sukses untuk Pemula

FAQ

Beberapa pertanyaan yang juga ditanyakan orang-orang seputar pengusaha sukses yang ada di Indonesia. 

  1. Siapakah 10 tokoh wirausaha sukses di Indonesia?

Daftar 10 tokoh wirausaha sukses di Indonesia diantaranya adalah:

  • R. Budi & Michael Hartono
  • Prajogo Pangestu
  • Low Tuck Kwong
  • Widjadja Family
  • Anthoni Salim & Family
  • Sri Prakash Lohia
  • Chairul Tanjung
  • Agoes Projosasmito
  • Lim Hariyanto Wijaya Sarwono
  • Dewi Kam
  1. Siapa saja 3 sosok inspiratif muda di dunia usaha yang ada di Indonesia?

Ada banyak sosok inspiratif yang berhasil dan sukses menjadi seorang pebisnis di usianya yang masih muda, diantaranya yaitu:

  • William Tanuwijaya, pendiri Tokopedia.
  • Amanda Cole, pendiri Sayurbox.
  • James Pranoto, pendiri Kopi Kenangan.
  1. Apa ciri-ciri wirausaha yang sukses?

Ciri-ciri wirausaha yang sukses diantaranya yaitu:

  • Inovatif dan kreatif.
  • Berani mengambil resiko dan percaya diri.
  • Disiplin dan konsisten.
  • Mempunyai keterampilan manajemen yang baik.

Itulah kisah pengusaha sukses di Indonesia dari nol yang menginspirasi. Banyak tantangan dan rintangan yang harus dilewati bagi mereka untuk memulainya. Namun berkat dedikasi dan perjuangannya yang tidak pernah berhenti, kesuksesan bisa diraihnya.

Butuh bantuan mengurus legalitas usaha untuk bisnis Anda? Hubungi Smartlegal.id untuk memastikan semua izin usaha Anda lengkap sesuai regulasi yang berlaku untuk memaksimalkan potensi bisnis Anda serta meningkatkan kredibilitas di mata klien.

Editor: Genies Wisnu Pradana

Referensi:
https://www.alphajwc.com/id/pengusaha-muda-indonesia-yang-sukses/
https://www.inilah.com/kisah-pengusaha-sukses-dari-nol
https://www.bareksa.com/berita/berita-ekonomi-terkini/2015-06-09/5-kisah-pengusaha-ukm-sukses-yang-memulai-bisnis-dari-nol
https://mitra.bukalapak.com/artikel/pengusaha-sukses-wanita-116678
https://infobisnis.id/2023/09/18/kisah-sukses-pengusaha-indonesia-dari-nol-hingga-menjadi-miliuner-mulai-ciputra-hingga-william-tanuwijaya/
https://soloaja.co/read/bagaimana-5-pengusaha-sukses-ini-memulai-bisnis-tanpa-modal

Seberapa membantu artikel ini menurut Anda?

TERBARU

PALING POPULER

KATEGORI ARTIKEL

PENDIRIAN BADAN USAHA

PENDAFTARAN MERK

LEGAL STORY